Kenalan Dengan The Toasters, Band Ska Legendaris Asal Amerika
Gagal menonton The Mighty Mighty Bosstones dalam ajang Java Rockin' Land yang rencananya digelar pada bulan Juli 2012 lalu, kali ini para rudies Indonesia bakal disuguhi penampilan band ska legendaris asal New York, Amerika, The Toasters. Band ini termasuk salah satu band ska pertama di Amerika pada masa ska periode ketiga.
Seperti yang sering disebutkan di berbagai buku atau situs yang membahas tentang ska, aliran musik ini terbagi menjadi tiga periode. Yang pertama adalah ska asli Jamaika, yang sudah ada sejak tahun 1960-an, kemudian kebangkitan ska 2 Tone di Inggris pada akhir 1970-an, dan yang terakhir dimulai pada tahun 1980-an. Ska gelombang terakhir ini kemudian meraih popularitasnya di Akerika pada tahun 1990-an.
The Toasters sendiri termasuk salah satu band berumur, sejak kiprahnya mengusung musik ska di periode ketiga itu. Setelah mengalami banyak kali bongkar pasang, pasukan terakhir mereka adalah Robert 'Bucket' Hingley, Andy Pearson, Tommy Quartulli, Arjen Bijleveld, Greg Robinson, Jesse Hayes, dan Dave Barry.
Mereka merilis mini album pertama pada tahun 1985. Kemudian sejak 1987 hingga kini, mereka tercatat sudah menelurkan sembilan album. Sebagian besar albumnya dirilis melalui Moon Ska Records. Kepopuleran pun mampir saat lagu mereka, Two-Tone Army menjadi lagu tema dari KaBlam!, salah satu tayangan Nickelodeon. Masih banyak lagi prestasi mereka sebagai pengisi lagu tema atau backsound iklan.
Band ini masih saja tak berhenti tampil memukau. Mereka juga masih rajin menggelar tur-tur dunia setiap tahunnya. Pada 2007, di hari jadi mereka yang ke 25, diluncurkan album ONE MORE BULLET. Hingga kini, The Toasters memang masih belum merilis album baru lagi, namun perjalanan tur mereka berkeliling dunia memang tak diragukan lagi.
Tahun 2012 ini saja, dalam site resmi mereka, toasters.org, terdaftar hampir setiap hari band yang sudah terbentuk sejak tahu 1981 ini tampil. Dan tahun ini, Indonesia termasuk salah satu target The Toasters.
Warriors Jakarta yang merupakan wadah untuk komunitas mods, skinhead dan rudeboy, bekerja sama dengan Revival Indonesia ska record-label berhasil menggaet The Toasters untuk menggelar tur di Jakarta pada 27 September mendatang. Sebelumnya, band legendaris ini akan mampir untuk tampil di Bali (24/9), Malang (25/9), dan Surabaya (26/9). Gelaran ini tentunya menjadi ajang yang cukup dinanti oleh rudies Indonesia.
Writen by me, taken from here.
No comments: